Reuni Keluarga Ambyar di Ambyar Awards Spesial 2021

Minggu, 26 September 2021 - 21:42 WIB
loading...
Reuni Keluarga Ambyar...
Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Regenerasi dalam dunia musik sangat dibutuhkan agar genre musik tersebut terus terdengar dan selalu dinyanyikan. Diharapkan musik ambyar tetap bisa menghibur seluruh penikmatnya.

Kali ini, MNCTV dengan bangga menyelenggarakan kembali ajang Ambyar Awards di tahun yang kedua. Ajang yang menjadi bentuk konsistensi dan apresiasi terhadap musik campursari dan dangdut milenial, yang membawakan karya/lirik lagu bertema patah hati, dengan bahasa Indonesia ataupun bahasa daerah.



Apreasiasi ini juga patut diberikan atas kesetiaan para musisi campursari dan generasi milenial yang terus berkarya meski di masa pandemi.

Ambyar Awards kali ini benar-benar spesial. Ambyar Awards akan kedatangan para penerus musik, keluarga dari musik campursari dan dangdut milenial. Semua akan berkumpul serta bernyanyi bersama dalam satu panggung yang canggih dan megah di MNC Studios.

Saka Seika adalah anak sang legenda campursari almarhum Didi Kempot atau akrab dengan panggilan Pak De’. Saka Seika akan bernyanyi dengan Ndarboy Genk nantinya.

Tidak kalah seru, akan tampil Duet Ambyar. Mereka adalah generasi penerus dari musik ambyar. Mereka pemenang pria ambyar terbaik dan wanita ambyar terbaik tahun lalu, yaitu Denny Caknan dan Tasha Rosmala.



Masih banyak lagi bintang tamu dan keseruan lain di Ambyar Awards Spesial 2021. Ayo! dukung artis ambyar jagoanmu dengan cara vote melalui aplikasi RCTI+ lalu pilih nominasi di kanal voting “Ambyar Awards Spesial 2021”. Bisa juga vote melalui Instagram, follow Instagram @officialmnctv dan like foto nominasi jagoan ambyarmu. Periode voting 7-27 September 2021.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1329 seconds (0.1#10.140)